Mengatur Warna Image Pada Adobe Photoshop CS 3
Didalam Adobe Photoshop CS 3 terdapat fasilitas yang dapat digunakan untuk mengatur warna image atau foto. Fasilitas ini terdapat pada menu Adjustment, meliputi berbagai pengaturan seperti Levels, Curves, Color Balance, Brightness/Contrast, Black and White, Hue/Saturation, Shadow/Highlight dan Gradient Map.
1. Levels
Teknik ini digunakan untuk mengatur warna gambar agar lebih terang atau lebih gelap. Langkah-langkah penggunaan adalah sebagai berikut :
a. Buka file foto yang akan dikoreksi warna untuk foto yang digunakan dengan meng-klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Klik menu Image > Adjusment > Levels atau tekan Ctrl + L. Pilih Channel = RGB dan geser slide Input Levels.
c. Setelah itu klik OK.
d. Hasil gambar akan terlihat beberapa bagian gambar yang terlihat terang.
2. Curves
Teknik koreksi foto dengan Curves memberikan pengaturan warna dalam bentuk kurva. Coba ikuti langkah berikut :
a. Buka file foto yang akan dikoreksi dengan meng-klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih..
b. Klik Menu Image > Adjustment > Curves atau tekan Ctrl + M
c. Pada kotak dialog Curves, klik dan drag garis kurva untuk mengatur warna image. Tandai checkbox Preview untuk mengaktifkan pengaruh setting pada gambar secara langsung.
d. Misal atur kotak Input = 120 dan Output = 147.
e. Klik OK sehingga pengaturan akan berubah menjadi lebih terang dari gambar asli.
3. Color Balance
Color Balance memberikan warna atau pencahayaan sebuah objek atau foto berupa sebuah warna saja atau tiga warna yang telah ditentukan.
Langkah-langkah untuk menggunakan adalah sebagai berikut :
a. Buka file foto yang akan di ubah warna dengan cara klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Gunakan Rectangular Marquee Tool untuk membuat sebuah seleksi pada gambar.
c. Pilih menu Image > Adjustments > Color Balance atau Ctrl + B.
d. Muncul kotak dialog Color Balance.
e. Isi kolom pertama Color Levels, Cyan = -50.
f. Tekan Ctrl + D pada keyboard untuk menghilangkan seleksi.
g. Seleksi lagi bagian gambar lain lalu atur Color Balance warna Magenta = -50 dan lanjutkan dengan seleksi area lain dengan mengatur Yellow = -50.
h. Jika sudah maka user dapat membuat kreasi gambar dengan beberapa jenis warna.
4. Brightness / Contrast
Mengoreksi warna pada foto dengan Brightness/Contrast adalah mengatur tingkat kecerahan dan kontras warna. Berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan :
a. Buka file yang akan diubah warna photo dengan cara meng-klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Pada menu bar, pilih Image > Adjustments > Brightness/Contrast.
c. Akan muncul kotak dialog Brightness/Contrast. Atur slider Brightness dan Contrast atau ketikan komposisi warna yang diinginkan.
d. Buka file gambar, maka gambar akan terlihat berbeda dari gambar asli.
e. Atur slider Brightness = -50, Contrast = -50 dan jangan lupa aktifkan preview agar anda dapat melihat langsung perubahan warna sebelum anda klik OK.
f. Jika user ingin membuat foto lebih terang, user tinggal mengatur komposisi warna Brightness : +50 dan Contras : +10.
g. Gambar terlihat lebih cerah dari gambar asli.
5. Black White
Pewarnaan ini akan mengubah warna gambar menjadi dua, yaitu hitam dan putih. Untuk melihat hasil, ikiti langkah berikut ini :
a. Buka file foto yang akan di ubah warna dengan cara klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Pilih menu Image > Adjustment > Black White.
c. Lakukan pengaturan pada kotak dialog Black and White. Tandai Preview untuk melihat perubahan yang terjadi.
d. Klik OK.
e. Gambar akan berubah menjadi warna hitam dan putih.
6. Hue/Saturation
Hue/ Saturation berfungsi untuk memberikan koreksi warna-warna utama gambar. Ikuti langkah berikut untuk melihat penggunaan Hue/Saturation pada image :
a. Buka file foto yang akan di ubah warna dengan cara klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Pilih menu Image > adjustments > Hue/Saturation atau tekan Crtl+H pada keyboard anda.
c. Pada kotak dialog Hue/Saturation, atur nilai Hue, Saturation, dan Lightness.
d. Klik OK.
e. Intensitas warna gambar terlihat berkurang dari gambar asli.
7. Shadow/Highlight
Sama dengan teknik Color Balance, Shadow/Highlight dapat user gunakan untuk memberikan warna yang lebih tajam. Untuk mencoba, ikuti langkah berikut :
a. Buka file foto yang akan di ubah warna dengan cara klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Pilih menu Image > Adjusment > Shadow/Highlight. Isikan pengaturan bagian Shadows, Highlight, dan adjustment pada kotak dialog yang muncul.
c. Setelah itu klik OK.
d. Maka gambar terlihat lebih tajam dari gambar asli.
8. Gradient Map
Teknik ini untuk memberikan warna gradasi pada gambar. Contoh penggunaan, ikuti langkah sebagai berikut :
a. Buka file foto yang akan di ubah warna dengan cara klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Pilih image > Adjustment > Gradient Map sehingga tampil kotak dialog Gradient Map. Pilih salah satu pilihan warna gradasi yang ada pada tombol drop down, missal pilih warna blue, red, yellow.
c. Setelah itu klik OK.
d. Hasil pengaturan akan nampak pada gambar yang digunakan.
9. Match Color
Teknik pewarnaan Match Color sama dengan teknik pewarnaan atau koreksi warna lain. Contoh penggunaan adalah sebagai berikut :
a. Buka file foto yang akan di ubah warna dengan cara klik menu File > Open > pilih gambar yang akan user pilih.
b. Pilih menu Image > Adjustment > Match Color.
c. Pada kotak dialog Match Color, lakukan pengaturan, misalkan Luminance = 150 dan Color Intensity = 50.
d. Klik tombok OK.
e. Hasil dari gambar tersebut, intensitas warna akan berkurang.
makasih ya...
BalasHapuswah makasih ya ....emang keren nih walaupun gak ada gambarnya ..:D
BalasHapusmeskipun telat tahunya, tapi membantu banget buat tugas, izin kopi ya mbak :)
BalasHapus